Gerard Wong
Tenaga Kesehatan Lainnya
gerard.wong@pcc.sg | |
Kualifikasi | Sarjana Gizi dan Diet, Australia |
Profil
Gerard adalah seorang Principal Ahli Gizi di Parkway Cancer Centre. Ia melayani kebutuhan para pasien kanker dalam perjalanan kanker mereka. Selain menjumpai para pasien, Gerard juga mengadakan lokakarya gizi baik secara lokal maupun di luar negeri, serta menyelenggarakan wisata ke pasar swalayan guna membantu mematahkan beberapa mitos umum seputar kanker dan gizi.
Gerard lulus dari Flinders University, Australia Selatan, dengan gelar Sarjana Gizi dan Diet. Ia kemudian mengambil sertifikat dalam bidang gizi untuk ginjal dari Northern Adelaide Renal and Transplant Service. Ia juga telah menyelesaikan sertifikasi pasca sarjana dalam bidang gizi olahraga dari Sports Dietitian Australia, Canberra, Australia.
Sebelum bergabung dengan Parkway Cancer Centre, Gerard mulai bekerja sebagai seorang ahli diet di salah satu klinik Parkway dan melayani konseling bagi pasien-pasien yang menderita penyakit kronis. Namun, kecintaannya pada olahraga membawanya untuk bekerja sama dengan beberapa atlet papan atas di Singapura dalam persiapan untuk Asian and Commonwealth Games, serta para atlet negara Australia yang nantinya akan mewakili negara mereka.
Di Australia, Gerard memainkan peran penting dalam membantu anak-anak yang menderita diabetes tipe 1 dan keluarga mereka untuk menghadapi kondisi tersebut. Ia juga memberikan konsultasi bagi para pasien yang menderita diabetes tipe 2 dan diabetes pada kehamilan. Sebagian dari pekerjaannya juga berkisar pada menjembatani kesenjangan bahasa dan budaya pada orang pribumi Australia yang menderita gagal ginjal, membantu mereka memahami strategi diet yang dibutuhkan untuk memperoleh hasil yang terbaik di saat mereka menjalani dialisis.
Saat ini Gerard adalah seorang Ahli Diet Terakreditasi dalam Singapore Nutrition and Dietetics Association (SNDA) serta sebagai anggota dalam Dietitians Association of Australia (DAA).